1st National Conference on Accounting and Auditing (NCAA)
Program Studi Akuntansi Universitas Trilogi bekerjasama dengan Association of Certified Fraud Examiners Indonesia Chapter mengadakan kegiatan 1st National Conference on Accounting and Auditing (NCAA) yang merupakan konferensi tahunan di bidang akuntansi dan audit. Acara ini akan diselenggarakan pada:
Hari/Tanggal : Rabu, 4 Desember 2019
Waktu : 08.00 – 16.30 WIB
Tempat : Auditorium Universitas Trilogi
Jl. TMP Kalibata No. 1, Jakarta Selatan
Salah satu rangkaian kegiatan 1st NCAA adalah Call for Paper, dimana kegiatan ini dapat diikuti oleh Akademisi, Umum, maupun Mahasiswa/i S1/D3. Ajang ini diharapkan dapat menjadi sarana efektif bagi para pemakalah dalam mengembangkan kajian ilmiah serta gagasan inovatif terkait topik-topik akuntansi dan audit khususnya mengenai tindakan anti-fraud. Kegiatan Call for Paper ini memperoleh SKP dari ACFE Indonesia Chapter. Berikut topik yang dapat menjadi bahan tulisan:
- Pelaporan Korporat
- Audit dan Assuransi
- Fraud Prevention, Detection, and Awareness
- Corporate Governance, Risk, & Compliance (GRC)
- Risk-based Audit (RBA)
- Sistem Informasi dan Pengendalian Internal
- Etika Profesi
- Akuntansi Manajemen
- Perpajakan
- Akuntansi Sektor Publik dan Pemerintahan
TANGGAL PENTING & INFORMASI PENULISAN
- Pengumpulan berkas dilakukan secara online melalui ly/pendaftaranNCAA dan pengumpulan berkas paling lambat pada tanggal 20 November 2019.
- Pengumuman paper diterima pada tanggal 27 November 2019 dan pembayaran paling lambat pada tanggal 2 Desember 2019
- Seluruh paper diterima akan masuk dalam e-proceeding. Selain itu untuk juga tersedia kesempatan publikasi pada jurnal ilmiah diantaranya: Asia Pasific Fraud Journal (APFJ) Indonesia Chapter dan Trilogi Accounting and Business Research (TABR)
- Pemakalah akan mempresentasikan paper masing-masing dihadapan pada tanggal 4 Desember 2019 di Universitas Trilogi.
- Pembayaran terakhir biaya registrasi dapat dilakukan paling lambat tanggal 2 Desember 2019 pukul 15:00 WIB.
- Pengumuman Best Paper akan diumumkan pada tanggal 4 Desember 2019 di Auditorium Universitas Trilogi setelah pelaksanaan seminar.
- Best paper ditetapkan oleh tim reviewer melalui hasil akumulasi hasil penilaian paper dan presentasi, serta final dan tidak dapat diganggu gugat.
- Panduan penulisan paper dapat diunduh melalui link berikut: ly/panduanpaperNCAA. Format pennulisan paper berdasarkan format penulisan Asia Pasific Fraud Journal (APFJ) Indonesia Chapter melalui http://apfjournal.or.id/index.php/apf/about/submissions#authorGuidelines
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi:
Lely Dahlia
+62 813-1198-0655
Syanindita Kirana
+62 858-5454-0529
Anissa Mellianingrum
+62 896-5372-6057
Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Secretariat ACFE Indonesia Chapter